Indahnya Pesona Wisata Embung Batara Sriten Yogyakarta
Wisata Jawa memang terus di
perbaharui dari waktu ke waktu termasuk tempat Wisata Yogya yang belum lama ini
juga baru di bangun . Obyek wisata ini adalah embung Batara sriten
yang di bangun pada Puncak Magir Nglipar Gunung Kidul, Embung Batara Sriten
merupakan embung tertinggi di yogyakarta yang tingginya di kisaran 880
Mdpl terletak di Desa Pilangrejo, Nglipar, Gunungkidul, Yogyakarta. Karena
masih dalam masa pembangunan untuk akses jalan menuju embung ini juga belum di
perbaiki sehingga cukup sulit di lalui, untuk itu di sarankan anda perlu lebih
berhati-hati untuk melewati rute ini dan juga pastikan kendaraan anda dalam
performa yang baik.
Untuk pemandangan yang di
tawarkan pada destinasi Wisata Jogja Embung Batara Sriten ini tidak perlu di
ragukan lagi, rasa lelah anda setelah melalui rute berbatu pasti akan lenyap
seiring sesampainya di lokasi dan di suguhi pemandangan yang menawan untuk di
pandang mata, karena letaknya yang tinggi yaitu di puncak manggir
kita dapat melihat samar daerah Kabupaten Klaten dengan jarak pandang tidak
terbatas . Wisata murah Jogja yang dipadu perbukitan berkabut dengan langit
yang biru berawan sangat menyejukan untuk di pandang. Spot pemandangan embung
striten ini juga sangat cocok sebagai spot potografi bahkan jika anda
bisa menyempatkan waktu fajar anda di embung sriten ini anda bisa menikmati
sajian golden sunrise yang indah dari ufuk timur.
Untuk sampai ke lokasi embung
Sriten ini jika anda dari kota jogja anda dapat melewati Jalan Wonosari, terus
saja sampai anda sampai di pertinggan Sambi 7 kemudian anda ambil jalan menuju
arah Nglipar terus saja sampai menemui pertigaan yang ada tugu di tengah-tengah
jalan. Di pertigaan tersebut anda belok ke kiri ke arah Ngawen, kemudian anda
terus saja sesampai di Pertigaan Ngrempak anda belok ke kiri ke arah Desa
Pilangrejo, lulus saja smpai anda menemui balai Desa Pilangrejo dari sini anda
masuk arah Embung Sriten terus saja hingga sampai ke lokasi embung batara
sriten.
Komentar
Posting Komentar